Cari Blog Ini

Minggu, 29 Agustus 2010

Untukmu Sahabat

Aku ingin tahu kabarmu yang sebenarnya
apa lebih buruk?
aku tahu semua palsu itu
matamu tak dapat membohongi semua.

Aku ingin senyum tulusmu
bukan hanya palsu
aku peduli
aku menyayangimu
semu telah kau lewati
sungguh, betapa kuatnya dirimu.
Bertahanlah..
semua terlihat sedikit membaik
dan kuharap akan terus membaik
hingga benar-benar membaik

16 April 2009

Minggu, 15 Agustus 2010

TETEH-TETEH MUNGIL

aku jadi ingat sahabat-sahabatku.
yaah, bisa dibilang "gank" lah.
nggak tanggung-tanggung, anggotanya ada 21 orang. (eemm, sebenarnya sampai sekarang aku masih bingung, berapa jumlah yang bener, antara 20 atau 21. hheheh)
kami namakan gank kami ini "Ting-Ting Mungil (TTM)" .
nah, TTM ini terbagi lagi menjadi dua (kaya struktur deh jadinya. ckck)
ada "Teteh-Teteh Mungil (kami biasa menyingkatnya dengan teteh saja)"
ada juga "Abang-Abang Mungil (sebut saja abang)".
dan yang ingin aku bahas disini adalah bagian tetehnya dulu.
teteh-teteh ini ada 9 orang, dan semuanya kompak, satu bolos, semua bolos. satu bawa makanan, semua minta. satu jalan-jalan, semua ngekor dibelakang. (hhahaha).
okke, akan aku kenalkan satu persatu.
Pertama, namanya Nazihah, dia ini udah kaya ketua (padahal, kami nggak mengenal istilah ketua atau pun bawahan), kenapa disebut seperti ketua? karena eh karena, dia yang paling dominan. dia yang paling terkenal di sekolah. dia juga yang selalu bawa makanan untuk para teteh, ckckck. ini dia fotonya.


sekarang nih anak sekolah di malang.

kedua
, namanya maulida sabila, biasa dipanggil bela. orangnya? gokil gila. tu anak kalau udah masalah jalan-jalan, ada terus. dia juga yang paling dekat sama aku (gimana nggak dekat, rumah kami dekatan, hha). orangnya suka seenaknya, hobinya NGUPIL, ampun deh nih anak, jorok banget.dibalik kejorokannya ini, dia orang yang sangat bijaksana. dia juga yang selalu sehati sama aku. keinginan kami biasanya sama. dan bisa dibilang ni anak mantan aku. hahhaha. penasaran mukanya. nih aku kasih liat.

nih manusia sekarang sekolah di jogjakarta

ketiga, Namanya Mariyam, sebut saja Mia. nih anak paling pedas kata-katanya,sifatnya juga, ampun-ampunan dah. paling ditakutin sama adek-adek kelas (hahha), tapi di balik kata-katanya yang pedas dan sifatnya yang bikin geleng-geleng kepala, dia itu orangnya baik banget, rasa tanggung jawabnya besar, dia jua kreatif. ayahnya juga nggak kalah baik (hhehe). dia ini paling nggak suka sama adek kelas yang namanya Laily safitri. eemm, wajar sih kalau dia nggak suka, lah laily itu nakalnya nggak ketulungan. hahhaa. mau lihat muka si Mia ini? nih dia.

anak manusia yang satu ini sekarang sekolah di darul hijrah martapura.

keempat, Nama nih anak Ghaitsa, dipanggil Echa. nih anak paling imut di antara kami bersembilan. gayanya juga kekanak-kanakkan. pokoknya ngegemesin deh. satu hal yang paling aku ingat yang pernah kami lakukan bersama adalah, "mencuri" kue dari koperasi, hahaha. habis dari koperasi itu, kami lari secepat-cepatnya sambil nyembunyiin tu kue di dalam baju. dan hasil dari kalakuan kami ini, kami sukses jadi pusat perhatian karena udah kaya orang gila lari cepat dengan perut menggembung. ckckck. ni muka anak imut ini.

si imut ini, sekarang sekolah di SMAN 7 Banjarmasin.

kelima, Namanya Ashima Imtyas Ramdhania. panggil saja dia tyas. dia ini teman baikku sekaligus sepupuku. dan yang paling aku ingat, sebelum kami bersahabat, kami selalu saja bertengkar, dan lucunya, yang kami pertengkarkan adalah hal sepele (ckckck. namanya juga masih kecil). anak manusia satu ini mukanya mengerikan, padahal dia cuman diam, tapi udah kaya cemberut (!).
nih dia mukanya.

dia sekarang sekolah di MAN 1 Banjarmasin.

Keenam, Namanya farah muti'ah. aku biasa memanggilnya ayah. orangnya? eemm, dia itu paling cepet kalau nyamperin yang namanya makanan, makannya juga nggak tanggung-tanggung, biasa ampe dua porsi, apa lagi ayam goreng, jangan ditanya, dikasih 5 potong ayam juga habis kali tuh sama dia. tapi anehnya, biar makannya sebanyak apapun, dia nggak gendut-gendut, malah bisa dibilang "tulang berjalan" (hhehe) . ni muka si rakus ini. hehe

sekarang dia udah sah jadi anak MAN 2 model Banjarmasin .

ketujuh, Namanya Madina Aghnia. sebut saja namanya Dina. ne cewek paling feminin diantara kami bersembilan. daan, lemot jubillah! kalau ngomong sama dia itu, harus sabar bin sabrun deh, kalau nggak, kita juga yang susah. ni anak juga pernah dengan sukses nyembur kami waktu kami lagi asik-asiknya duduk di kerajaan kami (kerajaan? padahal cuman putaran, mainan anak TK. haha). dia juga pernah ketawa sendiri tanpa sebab, curiga nih jadinya. hahaha
ni mukanya.

si lemot ini sekarang sekolah di SMAN 1 Martapura

kedelapan, Almira Naila. panggilannya Almi. aduuh, cewek satu ini, cewek paling higienis (!) . nggak bisa ngeliat kotor-kotor sedikit, pasti langsung dibersihin, ni cewek juga paling bijaksana dan paling dewasa diantara kami, kalau kami lagi ada masalah, biasanya larinya ke dia (hhi, almi jadi pelarian.) nggak ada habis-habisnya deh kalau bicarain ni cewek.

sekarang dia sekolah di MAN 1 Banjarmasin.

Yang teakhir nih, Namanya Murvina Martha Samputri. panggil saja vina, aku sendiri looh. hahahaha. kata temen-temen aku ini anaknya freak. suka melakukan hal-hal aneh, contohnya, pagi-pagi, sebelum bel tanda masuk berbunyi, aku pasti keliling kelas cuman buat salaman sama teman-teman. satu lagi nih contoh, sering tiba-tiba nyanyi sendiri dengan suara keras (malu-maluin!).
ini looh muka aku..
sekarang aku sekolah di SMAN 1 Banjarmasin

TANTANGAN (?)

Sebelum meulai postingan berikut ini.
aku mau berterima kasih sama orang yang udah ngingetin aku buat ngisi kembali nih blog.  makasih ya

oke, sekarang kita mulai.
kali ini aku mau berbagi tentang "tantangan baru di hidupku".
jujur, aku baru pertama kali punya kakak kelas. yaa, baru SMA ini. Bagiku rasanya capek. aku nggak terbiasa berbicara sopan sama orang kecuali sama guru dan ortu. Dengan kakak kelas ini, harus pakai panggilan "kakak", harus sopan sama kakak kelas kalau nggak mau cari gara-gara, dan lain-lain. aku nggak terbiasa dengan perubahan ini. yaaah, ini memang salah satu tantangan terberatku.

kenapa aku bilang "salah satu" ? yap, masih banyak lagi tantangan lainnya.
salah satunya adalah (jeng-jeng) , guruku yang sekarang sangat berbeda dengan guruku yang sebelumnya. perbedaan yang sangat jelas adalah, guruku yang dulu udah kaya "mama" buat aku. tidur bersama, pernah. makan bersama, sering. di traktir, sering banget. sedangkan dengan guruku yang sekarang, seperti ada tembok tinggi dan besar yang memisahkan kami. Tapi, disinilah tantangannya, aku harus bisa menghilangkan tembok besar itu

yang ketiga nih. dengan teman-temanku. ku akui dengan jujur-sejujurnya, aku dengan teman-temanku yang dulu udah kaya keluarga bahkan kalau aku udah jalan-jalan sama salah satu temanku, kami bisa di bilang lesbi. kemana-kemana bareng, tidur, sebulan sekali kami tidur bersama. sama-sama nggak bisa diam kalau udah mood buat cerita (kangen teman-temanku). teman-temanku yang sekarang? eemmm, aku harus lebih pandai beradaptasi, harus lebih bisa tau sifat-sufat asli mereka. dan disini lah tantangan yang ketiga, mengetahui kepribadian mereka. ini yang agak sulit bagiku, karena, salah sedikit aja, aku bisa kehilangan teman baruku ini(amit-amit).

Hahahaha. membosankan memang tulisanku ini, mau gimana lagi? inspirasi yang aku dapatkan pas-pasan. kalau mengecewakan, aku minta maaf deh.